Beberapa Kelebihan dan Perbedaannya dengan 4G

Beberapa Kelebihan dan Perbedaannya dengan 4G
Beberapa Kelebihan dan Perbedaannya dengan 4G

Perkembangan dunia internet begitu pesat, salah satu yang hangat adalah teknologi 5G. Di mana ini merupakan terobosan baru generasi kelima yang dapat meningkatkan konektivitas dan transmisi data.

Jaringan 5G diklaim memiliki kecepatan unduhan akan berkali-kali lipat lebih cepat daripada kecepatan internet 4G. Peningkatan transmisi akan memberikan banyak manfaat tidak hanya untuk konsumen perorangan, namun termasuk pada banyak segmen industri.

Tentunya, internet 5G akan banyak memberikan manfaat untuk banyak aspek dalam kehidupan di masa kini dan yang akan datang.

Perbedaan Teknologi 5G dan 4G

Perbedaan teknologi 4G dan 5G yang pertama terdapat pada kecepatan jaringannya. Jaringan 4G hanya memiliki kecepatan 49-50 Mbps sedangkan jaringan 5G memiliki jaringan 100x kali lebih cepat hingga 10 Gbps!

Perbedaan kedua terdapat pada latensi. Dalam teknologi 5G, latensi atau ultra-reliable, low-latency connection (URLLC) akan sangat berkurang pada jaringan 5G sejak informasi atau media dikirim dan diterima.

Hal ini membuat pengunduhan dalam jaringan 5G akan lebih cepat daripada 4G. Standar Latensi ini sudah rendah dengan adanya 4G, tetapi 5G akan membuat latensi hampir nol.

Kelebihan Teknologi 5G

Keunggulan teknologi 5G yang memiliki beragam manfaat untuk masa depan. Untuk kamu yang masih penasaran, simak 10 keunggulan berikut ini:

  1. Latensi Lebih Rendah
    Latensi merupakan jeda waktu yang dibutuhkan dalam penghantaran data dari pengirim ke penerima atau perangkat.

Semakin tinggi jeda waktu maka semakin lambat respons yang diberikan penerima atas perintah yang dikirim. Setiap generasi jaringan memiliki tujuan untuk mengurangi latensi.

Jaringan 5G memiliki latensi yang lebih rendah daripada 4G LTE, dengan transmisi yang sangat cepat yaitu kurang dari lima milidetik.

Latensi 5G akan lebih cepat daripada pemrosesan visual manusia, sehingga memungkinkan untuk mengontrol perangkat dari jarak jauh hampir secara real-time.

Teknologi ini bermanfaat bagi banyak sektor pekerjaan, bisnis dan juga para gamer yang akan menikmati kecepatan tinggi dan kelambatan minimal sempurna untuk aplikasi virtual reality (VR) dan augmented reality (AR) dengan koneksi yang mulus.

  1. Koneksi Internet Lebih Cepat
    Setiap generasi jaringan memiliki peningkatan yang signifikan termasuk jaringan 5G yang melampaui 4G LTE. Kecepatan jaringan 5G mengalami peningkatan hingga 100x dibandingkan sinyal 4G, yaitu hingga 10 Gbps.

Peningkatan kecepatan 5G dapat membuat aktivitas yang dilakukan akan berlangsung lebih cepat.

Mengunduh film resolusi tinggi pada kecepatan pengunduhan puncak akan berubah dari waktu tujuh menit menjadi hanya enam detik. Jaringan 5G merupakan alternatif yang kuat untuk koneksi broadband cepat.

  1. Bisa Mengendalikan Drone
    Jaringan 5G dapat mengendalikan drone yang bermanfaat di berbagai sektor pekerjaan, seperti pertanian, pemetaan, hingga militer.

Dengan jaringan 5G yang stabil, petani bisa memantau lahannya dari jarak jauh yang gambarnya dapat dilihat dengan video beresolusi tinggi.

  1. Meningkatkan Teknologi VR
    Teknologi VR akan semakin berkembang dengan adanya jaringan 5G. Koneksi lebih cepat dengan latensi yang rendah dapat memudahkan gamer untuk bermain game berbasis AR.

Bahkan, kamu akan disuguhkan dengan kualitas video terbaik dan lebih realistis tanpa harus mengalami lag.

  1. Mobil Tanpa Pengemudi
    Kemudahan transportasi menjadi salah satu bagian penting dalam perkembangan teknologi. Teknologi 5G dapat mengembangkan mobil tanpa pengemudi atau mobil otonom.

Berkat 5G, mobil otonom akan bergerak dengan kemampuan pemrosesan data yang banyak dan kecepatan yang cepat untuk meniru waktu refleks manusia.

Kemudahan ini juga memungkinkan pengendara mobil untuk berkomunikasi satu sama lain secara real time dan membaca sensor yang dibangun di sekitar kota, seperti lampu jalan hingga pom bensin.